Seluruh MSI Claw Kini Mendukung Microsoft Xbox Full Screen Experience

MSI resmi mengumumkan bahwa seluruh lini gaming handheld MSI Claw kini mendukung fitur Microsoft Xbox Full Screen Experience (FSE). Dukungan ini menghadirkan antarmuka bergaya konsol yang lebih intuitif dan imersif bagi pengguna, serta dapat diaktifkan melalui pembaruan sistem dan Xbox yang diberikan langsung oleh Microsoft.
Xbox Full Screen Experience menawarkan pengalaman bermain yang lebih terpusat dan efisien di perangkat handheld, lengkap dengan sejumlah peningkatan penting:



Perpustakaan Game Terpadu
Semua game dari berbagai platform—termasuk Xbox Game Pass, Steam, Battle.net, Epic Games, dan launcher lainnya—kini digabung dalam satu lokasi yang mudah diakses. Pengguna tidak perlu lagi berpindah aplikasi untuk meluncurkan permainan.
Penggunaan RAM Lebih Hemat
FSE menggunakan lebih dari 5% RAM lebih sedikit dibanding desktop Windows tradisional. Hal ini membebaskan sumber daya lebih besar untuk game, memungkinkan gameplay lebih mulus dan berpotensi meningkatkan FPS.
Pengalaman Gaming yang Lebih Personal
MSI Quick Settings kini terintegrasi ke dalam Xbox Game Bar, memungkinkan pengguna mengakses pengaturan daya dan berbagai alat hanya dengan sekali klik. Personaliasi dapat dilakukan tanpa membuka banyak aplikasi tambahan.
MSI menegaskan komitmennya untuk memberikan pengalaman terbaik di ekosistem handheld gaming-nya. Pengguna dapat memilih untuk langsung masuk ke Xbox Full Screen Experience saat menyalakan perangkat, menghadirkan pengalaman gaming sepenuhnya tanpa distraksi antarmuka desktop Windows.
Sumber: MSI








