No Strings Attached

Sinopsis
Cinta kadang membingungkan. Karena itu beberapa orang memilih tidak melibatkan diri dalam sebuah hubungan asmara hanya karena tak mau dibuat pusing oleh cinta itu sendiri. Solusinya? Hubungan seks tanpa cinta! Bisa jadi ini memang solusi tapi belum tentu juga ini jadi solusi. Paling tidak Adam Kurtzman (Ashton Kutcher) dan Emma Franklin (Natalie Portman) sudah membuktikannya.

Awalnya Adam dan Emma memang tak ingin menjalin hubungan asmara. Pelan tapi pasti hubungan persahabatan ini mulai bergerak lebih jauh. Di titik ini pun Adam dan Emma masih tetap yakin kalau cinta bukanlah jalan keluar. Mereka berdua tak ingin ada rasa cemburu, saling mengikat, kewajiban dan lain sebagainya yang memang datang seiring dengan cinta itu sendiri. Keputusan paling singkat: hubungan yang dijalin murni karena seks dan bukannya cinta.

Awalnya semua berjalan lancar namun seiring waktu, sesuatu mulai berubah. Kalau sebelumnya hubungan mereka memang murni karena seks, lambat laun rasa cemburu dan ingin memiliki pun mulai tumbuh. Pada akhirnya mereka berdua pun sadar kalau tak mungkin bisa melakukan hubungan seks tanpa didasari rasa cinta, meskipun kadang cinta itu sendiri selalu membingungkan.

Review
Satu lagi suguhan Hollywood yang mengusung tema romantic comedy. Tak ada salahnya memang karena genre yang satu ini sepertinya yang paling mudah dicerna ketimbang film drama yang sarat muatan. Hasilnya memang tak terlalu mengecewakan meski untuk menyebutnya sebuah tontonan yang memuaskan rasanya juga kurang tepat.

Awalnya film ini akan diberi judul FRIENDS WITH BENEFITS namun karena judul itu sudah diambil oleh film lain, terpaksa Ivan Reitman, sang sutradara, mengambil opsi kedua. Sebenarnya tema ini sendiri sudah sempat diangkat ke layar lebar lewat film berjudul LOVE AND OTHER DRUGS walaupun membandingkan dua film tadi sepertinya bukanlah sesuatu yang bijak.

NO STRINGS ATTACHED jauh lebih ringan dibanding LOVE AND OTHER DRUGS tapi ibu bukan berarti film ini lantas tak memberikan apa pun. Paling tidak Natalie Portman bermain cantik dalam film ini walaupun sayangnya Ashton Kutcher tak bisa mengimbangi permainan Portman. Untungnya, chemistry di antara mereka cukup terbangun namun itu tak bisa berkembang lebih jauh karena naskah memang tak mengizinkan. Sebenarnya masalah yang paling menonjol dari film ini adalah dialog yang kurang berbobot.

Genre : Comedy
Release Date : January 21, 2011
Director : Ivan Reitman
Script : Elizabeth Meriwether
Producer : Ivan Reitman, Joe Medjuck, Jeffrey Clifford
Distributor : Paramount Pictures
Duration : –
Budget : –
Official Site : www.nostringsattachedmovie.com

Source: Kapanlagi.com

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *