Domain Diserobot – Pria Indonesia Ancam Orang Terkaya di Dunia

Seorang pria yang diidentifikasi sebagai warga negara Indonesia ingin mengeruk untung dari salah satu orang terkaya di dunia, Carlos Slim Helu terkait sebuah nama domain di internet.

Dikutip detikINET dari TechRadar, Jumat (16/1/2009), orang Indonesia bernama Ahmad Rusli tersebut mencoba menjual nama domain Helu yang beralamat di www.carloslimhelu.com seharga US$ 55 juta.

Jika konglomerat telekomunikasi asal Meksiko tersebut menolak tawarannya tersebut, Rusli yang disebut-sebut berasal dari Jakarta ini mengancam akan mengarahkan situs tersebut ke situs pornografi.

Helu menolak mentah-mentah permintaan Rusli, bahkan menyeret Rusli ke pengadilan. Lembaga hak cipta WIPO kemudian memutuskan bahwa nama domain itu didaftarkan untuk maksud buruk dan harus diserahkan pada Helu.

Ahmad Rusli yang mendaftarkan nama domain tersebut kemudian berkilah bahwa ancaman yang dilakukannya hanya untuk menarik perhatian Helu. Namun demikian, pengadilan tetap memutuskan bahwa Helu bisa mendapatkan nama domainnya secara penuh tanpa membayar dan dapat memanfaatkannya untuk kepentingannya sendiri.

Source: http://www.detikinet.com

Ahman, yang dikenal dengan nama Ahmandonk, adalah seorang penggemar teknologi, pecinta perjalanan, dan kuliner dari Indonesia. Sejak muda, Ahman sudah tertarik dengan dunia komputer dan teknologi, yang ia bagikan melalui blog Ahmandonk.com dan saluran YouTube AhmandonkVLOG. Di blognya, Ahman sering membahas review teknologi, unboxing gadget, dan pengalaman dengan perangkat komputer, sementara di YouTube, ia berbagi vlog tentang petualangan kuliner, penerbangan, dan perjalanan. Melalui konten yang autentik dan menghibur, Ahman berusaha menginspirasi dan memberi informasi kepada audiensnya, sekaligus menunjukkan kecintaannya pada teknologi, eksplorasi, dan berbagi pengalaman.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *